Oleh : Match Mamat
PENDAHULUAN
Sumpah Pemuda....
Berikut saya shared contoh proposal kegiatan (pencairan dana) untuk acara sumpah pemuda. Yang sebenarnya proposal ini sudah lama ingin saya shared. Namun baru saat ini selo-nya hehe :D.
Penampakan cover alias sampul depan pada proposal. Kalau bisa didisain menarik, supaya donatur juga mantap memberikan donasinya. Selain itu, cover yang menarik juga menjadi nilai tambah, bukti keseriusan panitia. Jangan asal ketik. Jangan asal jadi. Jangan asal keno diwoco. Kreatif dikitlah!
Proposal ini sudah naik cetak sejak tahun 2010 silam. Yang hanya diganti dengan tampilan kemasan, susunan panitia, dan rencana anggaran pastinya. Monggo di copy paste, kirim-kirim sebarluaskan kepada seluruh makhluk di bumi yang membutuhkan. Monggo boleh banget, semoga menjadi jariah bagi kami (penyusun) :). Jika ada pertanyaan, bisa SMS saya atau liat facebook saya di : Match Mamat. Atau versi selengkap-kap-kapnya bisa kalian unduh di 4 shared download di link ini.
PENDAHULUAN
Momentum
sejarah ini penting untuk kembali direnungkan dan direaktualisasikan agar
semangat yang terkandung di dalamnya
dapat terus memberikan inspirasi dan motivasi bagi seluruh bangsa. Atas dasar
semangat itulah kami IKATAN MUDA MUDI KAYEN RW 43 menyelenggarakan Peringatan
Hari Sumpah Pemuda dengan mengangkat tema “PADA
NEGARA KAMI MENGABDI, PADA MASYARAKAT KAMI BERBAGI”.
Tema ini, secara khusus mengandung pesan, bahwa bekal
menuju Indonesia sejahtera adalah dengan mencetak, membangun dan mengembangkan
pemuda Indonesia yang patriotik,
memiliki jati diri, memiliki wawasan dan jiwa nasionalis-religius, berpegang
pada komitmen untuk tetap bersatu berdaulat di bawah naungan Negara Kesatuan
Republik Indonesia, serta tumbuhnya kesadaran dan semangat untuk bangkit
memimpin bangsa ini keluar dari keterpurukan dan krisis multidimensional yang
tengah melanda bangsa ini.
Pemuda Indonesia, harus berani mengambil peran yang
signifikan dalam merespon berbagai persoalan yang tengah dihadapi bangsa ini.
Untuk itu, pemuda Indonesia haruslah memiliki akhlak mulia, sehat, cerdas,
terampil, berpotensi dan berdaya saing serta memiliki komitmen untuk memajukan
bangsanya. Komitmen untuk berbakti dan berbuat yang terbaik untuk kejayaan
bangsa dan negara
merupakan manifestasi dari hakekat, semangat dan jiwa sumpah pemuda.
Kiranya melalui peringatan Sumpah Pemuda ini, bangsa Indonesia dapat
mengenang kembali tekad pemuda
Indonesia saat itu mengikrarkan komitmen persatuan dan kesatuan bangsa, yaitu,
Satu Tanah Air-Tanah Air Indonesia, Satu Bangsa-Bangsa Indonesia, dan
menjunjung Bahasa Persatuan-Bahasa Indonesia.
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
LATAR BELAKANG
Latar
belakang dari kegiatan ini adalah :Peran serta pemuda sangat dibutuhkan untuk membangkitkan
kembali ikrar Sumpah Pemuda di kalangan masyarakat yang kini telah luntur. Untuk
itulah masyarakat Padukuhan Kayen RW 43 akan mengadakan acara jalan santai. Acara ini
terbuka untuk umum dengan harapan dapat mempererat kebersamaan antarwarga RW 43 dan warga Kayen
pada umumnya.
TUJUAN
Tujuan
diselenggarakannya kegiatan ini adalah :
1. Untuk kembali merenungkan dan mereaktualisasikan semangat ikrar
Sumpah
Pemuda.
2. Untuk membangkitkan kembali jiwa patriotik di kalangan
masyarakat.
3. Untuk menumbuhkan
kreativitas warga.
4. Untuk
mempererat
kebersamaan tanpa
mengenal perbedaan Suku, Agama
dan Ras.
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
PROFIL PANITIA
Pada tanggal 6 September 2012, Ikatan Muda-Mudi
Kayen RW 43 (IMAMIKA 43) mengadakan pertemuan rutin. Disela-sela pertemuan
digulirkan gagasan untuk membahas mengenai peringatan SUMPAH PEMUDA
beserta pembentukan panitia.
Gagasan tersebut terlaksana dengan dibentuknya sebuah panitia
kecil yang disepakati bersama dengan nama PANITIA PERINGATAN HARI SUMPAH
PEMUDA RW 43. Susunan panitia terlampir.
RINCIAN KEGIATAN
I. Nama
Kegiatan
Peringatan HARI
SUMPAH PEMUDA RW 43.
II. Tema Kegiatan
“PADA NEGARA KAMI
MENGABDI, PADA MASYARAKAT KAMI BERBAGI”.
III.
Sasaran Kegiatan
Seluruh warga masyarakat padukuhan
Kayen dan sekitarnya.
IV.
Bentuk Kegiatan
Jalan Santai :
a. Waktu pelaksanaan : Tanggal 28 Oktober 2012
b. Hari : Minggu
c. Pukul :
06.30 WIB
d. Target Peserta : 500 Peserta
e. Isi keseluruhan acara kami :
1. Jalan santai bersama
2. Pembagian doorprize
3. Live music
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
SEKRETARIAT
Sekretariat PANITIA SUMPAH PEMUDA
RW 43 :
Jl. Kaliurang km. 7.3 Kayen Gg. Anggrek 78 Condongcatur Depok Sleman
Yogyakarta 55283.
Contact Person :
Beni (081227939430) atau Hermawan
(087838483651)
ANGGARAN
(Terlampir)
PENUTUP
Demikian
proposal ini kami susun, semoga acara ini dapat terlaksana dengan baik dan
bermanfaat bagi kita semua. Apabila terdapat kesalahan, kami mohon maaf. Atas
perhatian dan bantuan Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Yogyakarta, 15 September 2012
Ketua
Panitia Sekretaris
Benny Jatmiko Rahmat Tri Sulistyo
Mengetahui,
Kepala Dusun Kayen
Purwanto
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
HALAMAN PENGESAHAN
Mengesahkan,
Kepala
Dusun Kayen
Purwanto
Ketua RW 043
Kasiyam
Ketua RT 01 Ketua
RT 02 Ketua RT 03
Warijo Mujono Suyono
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
Lampiran 1
SUSUNAN
KEPANITIAAN
PERINGATAN HARI
SUMPAH PEMUDA
DUSUN KAYEN CONDONGCATUR DEPOK SLEMAN
Penanggungjawab : Ikwan
Purnomo (Ketua IMAMIKA 43)
Penasehat :
Purwanto (Kepala Dusun)
Kasiyam (Ketua RW 43)
Warijo (Ketua
RT 01)
Mujono (Ketua RT 02)
Suyono (Ketua RT
03)
Ketua :
Benny
Jatmiko
Wakil Ketua :
Hermawan
Sekretaris I :
Rahmat Tri
Sulistyo
Sekretaris II :
Imam Saiful
Huda
Bendahara I :
Dwi Sunandar
Bendahara II :
Eko
Seksi – seksi :
Seksi Acara :
|
Seksi Dana
Usaha dan Sponsor :
|
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
Seksi
Publikasi Dekorasi & Dokumentasi:
|
Seksi
Perlengkapan :
|
Seksi
Konsumsi :
|
P3K :
|
Keamanan :
|
Humas :
RT 01 : Yuli, Irfan
RT 02 : Yossi, Hengky
RT 03 : Ricco A P, Masyuani Eko
|
- - - - - - - - - - - - - halaman baru - - - - - - - - - - - - -
Lampiran 2
ANGGARAN DANA
PANITIA PERINGATAN
HARI SUMPAH PEMUDA
DUSUN KAYEN CONDONGCATUR DEPOK SLEMAN
PEMASUKAN :
§ Peserta 500 x @ 5000 =
Rp. 2.500.000,-
§ Kas = Rp. 700.000,-
TOTAL PEMASUKAN Rp. 3.200.000,-
PENGELUARAN :
§ Hadiah = Rp.
2.500.000,-
§ Konsumsi 600 x @ 3000 = Rp. 1.800.000,-
§ Acara (Live
Music) = Rp. 800.000,-
§ PubDekDok = Rp. 400.000,-
§ Perlengkapan = Rp. 1.000.000,-
§ Kesekretariatan = Rp. 200.000,-
§ Keamanan = Rp. 100.000,-
§ P3K =
Rp. 100.000,-
§ Humas = Rp. 100.000,-
§ Transportasi = Rp. 100.000,-
§ Lain – lain = Rp. 600.000,-
TOTAL PENGELUARAN Rp. 7.700.000,-
KEKURANGAN DANA Rp. 4.500.000,-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar